Cinta itu bersemayam di raga yang salah (perkenalan)

Namaku adalah Satria teman-temanku biasa memanggilku dengan sebutan "Curut". 

Dalam bahasa jawa Curut adalah sejenis tikus kecil yang berada di rumah-rumah. Sebutan ini aku dapatkan dari teman-temanku karena mereka bilang aku pintar dan cerdik (maklum dari kelas 1 sampai kelas 4 aku selalu berada di 3 besar).

"Kok bisa karena pintar dan cerdik lalu dipanggil curut ?"

Jawabanya simple kalian tau Tom and Jerry kan, nah itu jawabnya :D

Tapi panggilan curut itu diberikan ke aku karena setiap bermain polisi dan maling aku jarang sekali kalah, entah itu aku jadi malingnya atau jadi polisinya. 

Padahal nama curut sama sekali tidak menggambarkan diriku.

Tinggiku sekitar 130 cm , untuk ukuran anak sd kelas 4 itu sudah diatas rata-rata.

Kulit agak hitam, karena keseringan main layangan.

Rambut selalu dicukur pendek mirip tentara.

Hobi main voli dan main PS.

Muka manis dan ganteng (Penilaian sendiri :D).

Apakah ciri-ciri di atas menggambarkan seperti curut? ... aku rasa bukan

Memang teman-temanku lah yang sebaiknya harus pilih nama panggilan lain untuku yang ganteng ini -_-.

Namun apa daya nama itu sudah melekat padaku, apa boleh buat? yang penting mereka bahagia :D

Aku adalah 9 bersodara yang 8 lagi adalah diriku sendiri :D, canda ... aku hanyalah anak tunggal di keluarga kecil di sebuah desa yang jauh dari pusat kota. Aku tinggal bersama Bapak dan Ibu yang setiap hari bekerja di sawah sebagai petani, seperti kebanyakan profesi keluarga-keluarga di desa. Saat ini aku sedang berada ditahun ajaran baru kelas 5 setelah sebelumnya selama setahun berada di kelas 4. Saat ini umurku 11 tahun dan saat itulah semua cerita ini dimulai. 

Selamat membaca.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Beginning (Awal)

Antara Gissel dan Gal Gadot

Menjulang lah tinggi dan lebih tinggi lagi hingga saya bisa melihatmu dari pom bensin mojo